Belum Ada Tersangka dalam Kasus Kecelakaan yang Menewaskan Pelajar di Jalan Tasik-Singaparna

Senin 31-01-2022,14:30 WIB
Reporter : usep saeffulloh

Radartasik.com,  TASIK — Satuan Lalu Lintas Polres Tasikmalaya belum menetapkan tersangka dalam kasus kecelakaan lalu lintas yang menewaskan satu orang pelajar di Jalan Raya Tasik-Singaparna (Cintaraja) beberapa waktu lalu.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Tasikmalaya, AKP Ryan Faisal SIK mengatakan, saat ini kasus tersebut masih tahap sidik, meskipun truk dan sopirnya sudah diamankan. 

"Itu kasus masih tahap sidik. Belum ada penetapan tersangka," katanya kepada radartasik.com, Senin (31/1/2022).

Sebelumnya, Kanit Gakkum Satlantas Polres Tasikmalaya, Ipda Aripin mengatakan, untuk kejadian laka lantas pada Rabu (26/1/2022) sore melibatkan kendaraan sepeda motor Suzuki FU mengakibatkan satu orang meninggal dunia dan dua diantaranya mengalami luka ringan. 

Korban meninggal yaitu Ferdy herdiansyah (16) warga Kampung Jajaway Desa Cikuya Kecmatan Culamega Kabupaten Tasikmalaya.

Menurutnya, kecelakaan yang melibatkan tiga koban itu, terjadi pada pukul 14.00 di Jalan Raya Tasik-Singaparna, Desa Cikunir Kecamatan Singaparna sewaktu kendaraan sepeda motor yang dikendarai Ferdy melaju dari arah Kota Tasik menuju Singaparna, sesampainya di TKP kendaraan sepeda motor tersebut berusaha mendahului mobil Suzuki Escudo yang ada di depannya. Pada waktu bersamaan datang truk dari arah Singaparna menuju Kota Tasikmalaya. 

"Setelah bersenggolan sepeda motor itu terpental dan kepada kendaraan Suzuki Escudo yang berusaha didahului pengendara sepeda motor korban," jelas Ipda Aripin.

Akibat kejadian itu, satu orang meninggal dunia di TKP atas nama Ferdy dan dua orang luka ringan. Korban yang meninggal dunia itu merupakan pelajar. (ujang nandar / radartasik.com)

Tags :
Kategori :

Terkait