Radartasik.com — Peristiwa pengeroyokan kembali terjadi di Jakarta. Sebelmunya peristiwa penganiayaan menimpa lansia berinisial HM, 89. Dia tewas mengenaskan usai dihakimi massa akibat dituduh sebagai pencuri mobil.
Kini giliran pria berinisial R, 22, menjadi sasaran amuk warga di Jalan Semangka 4 Jatipulo, Palmerah, Jakarta Barat. Dia dikeroyok warga karena diduga sebagai pencuri.
Peristiwa penganiayaan kepada R sempat viral di media sosial. Dalam rekaman terlihat jika pelaku tertangkap basah oleh warga saat hendak masuk ke sebuah warung kelontong.
Pelaku disebutkan naik ke lantai atas warung kelontong, lalu keluar melalui atap. Karena pijakan kaki yang tidak pas, akhirnya pelaku terjatuh dan ditangkap warga.
Warga yang tersulut emosi langsung memukuli pelaku. Petugas Penanganan Prasarana Umum (PPSU) yang berada di lokasi kemudian berupaya melerai warga. Sedangkan pelaku langsung dibawa ke Polsek Palmerah.
Kanit Reskrim Polsek Palmerah Iptu Parman Gultom membenarkan adanya kejadian itu. Hasil penyelidikan diduga pelaku adalah yang memiliki gangguan kejiwaan.
Saat ditanyai petugas di kantor polisi, ia juga masih tampak linglung bahkan sampai manjat-manjat pagar. Namun, Parman memastikan pria itu tidak terbukti melakukan tindak pidana pencurian.
“Artinya kalau masuk pekarangan orang itu image-nya sudah ada sesuatu mau maling. Ternyata karena dia dikejar warga masuk ke pekarangan orang,” jelasnya dikutip dari jawapos.com.
Pria tersebut saat ini sudah diserahkan ke pihak keluarganya. “Sudah kita kembalikan ke keluarganya dibantu oleh Binmas karena warganya Binmas juga kan, yang jelas jangan kayak gitu lagi. Memang agak kurang waras orangnya,” pungkas Parman. (jpg/try)