Bagnaia Juara MotoGP Mugello, Marquez Masuk 10 Besar

Minggu 29-05-2022,20:14 WIB
Reporter : Tiko Heryanto
Editor : Tiko Heryanto

Radartasik, ITALIA – Pembalap andalan Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia akhirnya mengantongi poin penuh (25) setelah menyingkirkan pembalap lainnya di Sirkuit Mugello, Minggu (29/05) malam WIB.

Anak didik Valentino Rossi itu sempat melorot ke poisi delapan saat balapan mulai dihelat. Sebelumnya Pecco --sebutan Francesco Bagnaia—start di posisi 5.

Tiga lap awal, Bagnaia tampak masih mengatur ritme namun tanpa gap dengan pembalap di depannya. Sehingga di lap-lap berikutnya, tidak menghadapi kendala berarti untuk melibas satu per satu pembalap di depannya.

BACA JUGA:Marquez Tinggalkan Lagi MotoGP untuk Jalani Operasi ke Amerika

Bagnaia akhirnya menjadi yang tercepat melahap 23 lap dengan catatan waktu 41 menit 18,923 detik. 

Dengan tambahan poin penuh ini, Bagnaia mengumpulkan sebanyak 81 poin. Kendati begitu klasemen MotoGP 2022 masih dikuasai Fabio Quartararo yang mengumpulkan 122 poin, setelah finish kedua dengan gap 0,635 detik dari Pecco. Posisi tiga diperoleh rider Aprilia, Aleix Espargaro. 

BACA JUGA:Nomor Start 46 Resmi Dipensiunkan dari Ajang MotoGP, Valentino Rossi Mengaku Perasaannya Campur Aduk

Posisi lima besar dilengkapi oleh Marco Bezzecchi dan Johann Zarco. Sedangkan menempati posisi 10 besar ada Luca Marini, Brad Binder, Takaaki Nakagami, Miguel Oliveira, dan Marc Marquez.

Bagi Marc Marquez, ini kali terakhirnya di MotoGP 2022. Sebelumnya dikabarkan bahwa rider Honda itu akan menjalani operasi keempat hingga harus absen di sisa musim.

 

Hasil MotoGP Sikuit Mugello, Italia 2022

1. Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo - 41 menit 18,923 detik

2. Fabio Quartararo - Monster Yamaha (YZR-M1)

3. Aleix Espargaro - Aprilia Factory (RS-GP)

4. Johann Zarco - Pramac Ducati (GP22)

Kategori :