Radartasik.com, JAKARTA — Pelatih Timnas Thailand Alexandre Polking mengaku percaya takhayul. Ia percaya dengan mengenakan kemeja warna hitam membawa tim Thailand selalu menang.
Hal itu benar adanya. Terbukti, selama mengenakan kemeja hitam itu, hingga saat ini Timnas Thailand belum sekali pun menelan kekalahan.
Bahkan, sepanjang turnamen Piala AFF 2020, Thailand baru sekali kebobolan. Dilansir dari media Thailand Bongda, Polking selalu mempersiapkan kemejanya itu sebelum pertandingan.
Tidak heran sebelum bertanding mantan pelatih Ho Chi Minh City itu selalu mencuci dan memberikan minyak wangi.
”Saya tidak mau mengganti baju ini sampai tim saya kalah. Kemeja ini selalu bersih saat saya pergi melatih. Selepas pertandingan pasti saya cuci,” ungkap pelatih berusia 45 tahun itu. (bongda/mcr16/jpnn)