Radartasik.com - Insiden kebakaran yang menimpa sebuah mobil mewah, Viral di media sosial. Peristiwa itu terjadi pada Minggu (19/12) sore di Jalan Bypass Ngurah Rai, Jimbaran, Kuta Selatan, Badung.
Menurut Kasatlantas Polresta Denpasar, Kompol Ni Putu Utariani, masalah ini bermula saat mobil sedan BMW tipe E46 warna hitam DK 1176 EO itu melintas dari arah Utara menuju selatan.
Setibanya di tikungan sebelah timur Pos Zebra atau Simpang Udayana, muncul percikan api dari bagasi belakang. "Kaget dengan percikan itu, pengemudi segera berbelok ke luar jalan aspal," tuturnya.
Pengemudi yang diketahui seorang wanita bernama Mutiara Fizditia Rama, 34, tinggal di Perumahan Gading Kencana, Puri Gading, Jimbaran itu langsung menghentikan laju mobil. Lalu wanita kelahiran Jakarta ini keluar menyelamatkan diri, lantaran si jago merah membesar sangat cepat dengan kepulan asap hitam tebal.
Alhasil kobaran api yang membumbung tinggi membuat pengendara lain dan warga sekitar jadi geger. Namun ada saja yang menyempatkan untuk mengambil video dan mengunggahnya di media sosial hingga viral.
Kabarnya petugas pemadam kebakaran sudah dihubungi. "Sampai saat ini diketahui nihil korban jiwa," lanjutnya. (jpg)