radartasik.com - Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Mohamad Soewandhie yang juga Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kota Surabaya drg Febria Rachmanita mengapresiasi pemberian buku "super best seller" Trilogi The Power of Silaturahim yang diberikan penulisnya Pakar Komunikasi dan Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana saat bersilaturahim di kantornya pada Agustus 2021 lalu.
Ketiga buku itu telah 10 kali cetak dengan total 200 ribu eksemplar.
Judul bukunya adalah "The Power of Silaturahim: Rahasia Sukses Menjalin Komunikasi", "Humanisme Silaturahim Menembus Batas: Kisah Inspiratif Persahabatan Aqua Dwipayana-Ventje Suardana (Satu Kesamaan Yang Mampu Mengatasi Sejuta Perbedaan" serta "Berkarya dan Peduli Sosial Gaya Generasi Milenial: Kisah Inspiratif Dua Bersaudara Alira-Savero Dwipayana Bergiat untuk Sesama".
Feny sangat senang menerima ketiga buku tersebut. Apalagi setelah mengetahui Dr Aqua memanfaatkan semua hasil penjualannya untuk kegiatan sosial terutama membiayai umrah ratusan orang.
"Mulia sekali yang Pak Aqua lakukan. Sangat besar manfaatnya buat mereka yang mendapatkan bantuan dari hasil penjualan buku "super best seller" Trilogi The Power of Silaturahim karya bapak," tutur Feny.
Meski belum membaca ketiga buku "super best seller" tersebut, namun Feny meyakini isinya berkualitas. Terbukti banyak orang membeli buku itu dan di antara buku tersebut yaitu yang berjudul "The Power of Silaturahim: Rahasia Sukses Menjalin Komunikasi" telah cetak ulang hingga delapan kali.
Menurut Feny silaturahim tidak hanya sekadar diucapkan. Paling utama adalah melaksanakannya secara konsisten dan tanpa pamrih.
Dr Aqua sejak puluhan tahun lalu sudah melakukannya. Feny ingin jajarannya di RSUD dr Mohamad Soewandhie rajin melaksanakan silaturahim termasuk sesama karyawan plus keluarga mereka. Dengan begitu komunikasinya bakal lancar dan secara signifikan berpengaruh pada kelancaran tugas-tugas mereka.
Seiring dengan itu pelayanan yang diberikan kepada mitra kerja termasuk pasien akan meningkat sehingga memberikan pengaruh yang besar pada kinerja RSUD dr Mohamad Soewandhie. Feny optimis dapat mewujudkan hal tersebut.
Terkait dengan itu Feny memutuskan untuk membagikan kepada 1.200 karyawannya, satu dari tiga buku "super best seller" Trilogi The Power of Silaturahim. Buku tersebut yang berjudul "The Power of Silaturahim: Rahasia Sukses Menjalin Komunikasi".
Rencananya semua buku itu dibagikan saat Dr Aqua memberikan Sharing Komunikasi dan Motivasi kepada semua pegawai RSUD dr Mohamad Soewandhie pada Senin sampai Jumat (1-5/11/2021). Setiap pegawai mendapatkan buku tersebut.
Sejak Sabtu siang (30/11/2021) semua buku yang mau dibagikan kepada seluruh peserta Sharing Komunikasi dan Motivasi di RSUD dr Mohamad Soewandhie sudah berada di rumah sakit itu. Diambil dari tempat penyimpanannya di Sidoarjo.
Buku "The Power of Silaturahim: Rahasia Sukses Menjalin Komunikasi"diluncurkan pada Jumat (15/4/2016) bersamaan dengan promosi Doktor Komunikasi Aqua di Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran (Fikom Unpad) Bandung, Jawa Barat (Jabar).
Awalnya ditulis dan diterbitkan dengan tujuan buat souvenir kegiatan tersebut.
Ternyata pesanan bukunya banyak sekali. Sampai sekarang sudah delapan kali cetak sebanyak 160 ribu eksemplar. Setiap cetak 20 ribu eksemplar. Buku itu masuk kategori "super best seller".
Sebelum ujian terbuka itu, Dr Aqua sering menghadiri promosi doktor teman-temannya di berbagai perguruan tinggi seluruh Indonesia. Dari semua acara yang dihadirinya tidak ada satu pun souvenirnya yang menarik. Umumnya beli di toko dan dicap nama orang yang promosi doktor.
"Berdasarkan pengalaman itu, saya mau memberikan hadiah buku sebagai souvenir kepada seluruh tamu yang hadir. Saya ingin kesannya sesuatu banget, seperti jargon yang sering disampaikan penyanyi terkenal Syahrini," jelas Dr Aqua.
Kategori :