radartasik.com, PEUNDEUY — Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Garut terus melakukan pengecekan jaringan internet di pelosok Garut, seperti di Kecamatan Peundeuy dan Singajaya. Pengecekan untuk memastikan ketersediaan jaringan internet di wilayah yang jauh dari pusat kota.
“Kita pantau terus jaringan internetnya untuk kelancaran vaksinasi,” ujar Kepala Diskominfo Garut Muksin dalam keterangan tertulisnya, Rabu (13/10/2021).
Muksin menerangkan, saat ini pelaksanaan vaksinasi terus dilakukan dengan sasaran masyarakat di pelosok Garut. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kekebalan tubuh masyarakat di tengah masa pandemi Covid-19.
Ia menuturkan, dalam menghadapi wabah pandemi seperti saat ini diperlukan gotong-royong dari semua pihak, khususnya dalam program vaksinasi. “Mungkin perlu kita semua bekerjasama, bergotong-royong. Minimalnya kita ada satu kesadaran, artinya setelah kita divaksin berarti kita sudah menjaga diri, menjaga keluarga, menjaga lingkungan sekitar kita,” tuturnya.
Sekretaris Kecamatan (Sekmat) Peundeuy Rustandi mengatakan antusias vaksinasi dari masyarakat cukup baik. Namun, pihaknya ada sedikit kendala terkait jarak tempuh bagi ke lokasi vaksinasi.
“Jarak tempuhnya masyarakat ke lokasi atau ke desa maupun ke puskesmas ini sangat jauh. Jadi Kami sedikit ada kendala gitu, tapi kami melaksanakan bersama-sama Forkopimcam melaksanakan edukasi langsung vaksinasi dan pelaksanaan jemput bola ke lokasi tersebut,” katanya.
Guna mengatasi hal tersebut, pihaknya akan mencoba melakukan jemput bola ke dusun-dusun untuk mempermudah masyarakat dalam melaksanakan vaksinasi. “Sekarang ini mau menyusun teknis untuk melaksanakan di dusun-dusun. Insya Allah minggu depan kami akan melaksanakan vaksinasi ini akan di wilayah kedusunan,” lanjutnya.