Serap Informasi dan Tampung Keluh Kesah Nelayan Pangandaran

Jumat 10-09-2021,09:00 WIB
Reporter : andriansyah

radartasik.com, PANGANDARAN — Satuan Polairud Polres Ciamis terus tingkatkan silaturahmi dan sinergitas dengan para nelayan. Kegiatan itu dilakukan demi kondusivitas di Kabupaten Pangandaran.

Kasat Polairud Polres Ciamis AKP Sugianto mengatakan menyambangi warga nelayan menjadi agenda rutin. “Kita hanya ingin menciptakan keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.Selain menyerap informasi dari mereka, kita juga tampung keluh kesah mereka,” ungkapnya Kamis (9/9/2021).

Menurutnya, para nelayan juga diberi pemahaman terkait undang-undang penangkapan ikan. “Karena penangkapan ikan juga sangat memengaruhi kamtibnas,” ujarnya.

Ia juga mengatakan cuaca saat ini sedang ekstrem. Hal itu ditandai dengan tiupan angin yang kencang. “Persiapkan alat-alat seperti pelampung, kompas, senter dan lain-lain,” tuturnya.

Namun, kata dia, sejauh ini tak ada kejadian laka laut di perairan Pangandaran. “Semoga tidak ada lagi, dengan kehati-hatian para nelayan,” ucapnya.

Dirinya meminta tidak ada nelayan yang nekat melaut saat cuaca ekstrem. “Tahan dulu, sampai cuaca kembali normal,” tuturnya. (den)

Tags :
Kategori :

Terkait