Lepas Kane, Man City Tawarkan Gaji ke Ronaldo Rp 254 M

Kamis 26-08-2021,19:15 WIB
Reporter : ocean

Radartasik.com, MANCHESTER — Manchester City dikabarkan siap membayar Cristiano Ronaldo sebesar 14-15 juta euro atau sekitar Rp 237 miliar hingga Rp 254 miliar per tahun. Penawaran durasi kontrak megabintang Juventus itu pun sampai dua musim.

Dalam transfer ini, Gabriel Jesus akan bergerak ke arah sebaliknya sebagai bagian dari pertukaran. Demikian laporan yang dikutip dari rt.com. Menurut sumber di Italia, Manchester City telah mengajukan tawaran ini kepada pihak Ronaldo.

Jorge Mendes, agen Ronaldo, dikatakan sudah berada di Turin untuk berdiskusi dengan Ronaldo. Sehari sebelumnya, Mendes dilaporkan berada di Kota Manchester.

Menurut pakar transfer Italia Gianluca Di Marzio, Manchester City saat ini menjadi satu-satunya klub yang bisa membayar Ronaldo. Dan, mereka pasti akan mempertimbangkannya sebab Harry Kane sudah mengumumkan akan tinggal di Tottenham sampai setidaknya hingga akhir musim.

Transfer Ronaldo akan menjadi sesuatu yang sensasional mengingat statusnya sebagai mantan bintang Manchester United. Bersama MU antara tahun 2003 dan 2009, ia memenangkan tiga gelar Premier League dan satu trofi Liga Champions. 

Bertahan

Harry Kane sebelumnya menyampaikan komitmennya untuk bertahan di Tottenham lewat cuitan di akun Twitter pribadinya @HKane pada Rabu petang waktu setempat.

Cuitan tersebut setidaknya memberi melegakan bagi para suporter Tottenham, setelah klub mereka sebelumnya sempat menolak tawaran sebesar 100 juta poundsterling (sekira Rp 1,98 triliun) dari Manchester City.

Sebelum cuitan Kane, media-media Inggris juga sempat melaporkan bahwa City belum menyerah dan siap melayangkan tawaran lebih tinggi demi mendapatkan kapten tim nasional Inggris tersebut.

Kabar ini pun membuat Pelatih Tottenham Hotspur Nuno Espirito Santo semringah. ”Berita bagus. Kabar luar biasa bagi semua orang,” katanya singkat menjawab pertanyaan wartawan dalam video jumpa pers yang disiarkan laman resmi Tottenham, Rabu malam waktu setempat.

”Saya pikir sejak Harry bergabung kembali dengan tim, dia terus bekerja keras, itu yang kami hargai. Etos kerjanya dalam sesi latihan sangat luar biasa. Sekarang semuanya sudah jelas, Harry akan tetap bersama kami,” ujarnya. (fjr/ant/fin)
Tags :
Kategori :

Terkait