PDI-P Kabupaten Tasik Dukung Nakes Tangani Pandemi

Rabu 18-08-2021,10:30 WIB
Reporter : syindi

radartasik.com, SINGAPARNA — Momen memperingati HUT RI ke-76, DPC PDI-Perjuangan Kabupaten Tasikmalaya membagikan makanan bergizi dan buah-buahan kepada tenaga kesehatan (nakes) di RSUD SMC, Selasa (17/8/2021). Hal itu sebagai bentuk dukungan PDI Perjuangan kepada tenaga kesehatan yang menjadi garda terdepan dalam penanganan Covid-19.

Sekretaris DPC PDI-Perjuangan Kabupaten Tasikmalaya H Aef Syaripudin mengatakan, 100 paket makanan bergizi dan buah-buahan ini dibagikan kepada nakes yang sudah menjadi garda terdepan dalam penanganan pasien Covid-19.

“Kami ucapkan terima kasih kepada nakes yang telah berjuang habis-habisan dalam pandemi ini, sehingga kita bisa melewati puncak badai pandemi Covid-19 di Kabupaten Tasikmalaya,” ujarnya kepada Radar, kemarin.

Kata dia, pihaknya ingin terus ikut dalam upaya membantu penanganan Covid-19, walaupun tidak secara langsung. Baik dalam bentuk perhatian kepada nakes dan pasien terkonfirmasi yang menjalani isolasi mandiri.

“Berbagi makanan dan buah-buahan kepada nakes di RSUD SMC Kabupaten Tasikmalaya juga dilaksanakan dalam rangka HUT ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia,” paparnya.

Kepala Bidang (Kabid) Kemedikan RSUD SMC Kabupaten Tasikmalaya Risdiana Kurniawan SKM MSi mengatakan, berterima kasih kepada pengurus DPC PDI-Perjuangan yang telah memberikan perhatian kepada nakes di RSUD SMC.

“Mudah-mudahan bantuan makanan dan buah-buahan ini selain memberikan motivasi dukungan, juga menguatkan imunitas bagi para nakes di RSUD SMC Kabupaten Tasikmalaya dalam penanganan pasien Covid-19,” ungkapnya. (dik)
Tags :
Kategori :

Terkait