Terus Bantu Penanggulangan Covid-19, BRI Dukung Konser Amal Indonesia Tangguh

Minggu 08-08-2021,20:18 WIB
Reporter : agustiana

radartasik.com — Komitmen untuk mendukung upaya pemerintah dalam penanganan pandemi Covid-19 di Tanah Air terus diwujudkan oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI.

Kali ini, BRI menjadi sponsor utama “Konser Amal Indonesia Tangguh”, program charity penggalangan dana untuk membantu penanganan Covid-19, khususnya biaya operasional Kapal Isolasi Mandiri Covid-19. 

Direktur Hubungan Kelembagaan dan BUMN BRI, Agus Noorsanto mengatakan, sebagai perusahaan milik negara, BRI berkomitmen untuk terus mendukung upaya-upaya pemerintah untuk menangani pandemi dan menekan penyebaran virus Covid-19 melalui berbagai inisiatif strategis perseroan.

“Sebagai wujud nyata aksi dukungan kami terhadap upaya penanganan pandemi Covid-19, kali ini kami berkontribusi menjadi sponsor utama “Konser Amal Indonesia Tangguh," ujar Agus.

"Kami mengajak masyarakat luas untuk bersinergi, bahu membahu berjuang dan mendukung pemerintah dalam menangani pandemi ini,” sambung Agus.

BRI akan senantiasa berperan serta dan berkontribusi bagi upaya-upaya penanganan pandemi, termasuk melalui aksi kepedulian dalam konser charity ini.

Harapannya aksi nyata BRI dalam mendukung konser amal ini, dapat membantu penggalangan dana untuk biaya operasional Kapal Isolasi Mandiri Covid-19.

Adapun donasi dapat disalurkan oleh masyarakat melalui BRI ke rekening Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih dengan No Rek. 0376-01-001220-30-7.

Tags :
Kategori :

Terkait