Jasa Marga Pertahankan Kinerja Positif

Selasa 29-06-2021,17:30 WIB
Reporter : syindi

RADARTASIK.COM, JAKARTA - PT Jasa Marga (Persero) Tbk berhasil menjaga kinerja positif pada kuartal I Tahun 2021, di tengah meningkatnya kasus Covid-19 yang terjadi pada awal tahun 2021 yang mengakibatkan diimplementasikannya kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) oleh pemerintah sejak 11 Januari 2021 yang kemudian di perpanjangan terus hingga saat ini.

Kinerja positif itu tercermin dalam pencapaian Perseroan dimana Perseroan mencatat EBITDA (Pendapatan sebelum pajak) sebesar Rp1,93 triliun, tumbuh sebesar 1,74 persen atau sekitar Rp 33 miliar dibandingkan dengan kuartal I tahun lalu.

Selain itu, Jasa Marga juga mencatat pendapatan usaha sebesar Rp 2,76 triliun atau meningkat 0,80 persen dari kuartal I tahun 2020. “Angka tersebut berasal dari kontribusi pendapatan tol sebesar Rp 2,54 triliun atau naik 0,36 persen dari kuartal I tahun 2020, seiring dengan pengoperasian ruas-ruas jalan tol baru dan pendapatan usaha lain sebesar Rp 215,60 miliar. Nilai pendapatan usaha lain itu tumbuh sebesar 6,23 persen dari kuartal I tahun 2020,” ujar Corporate Secretary Jasa Marga, Reza Febriani dalam keterangan tertulisnya, Senin (28/6/2021).

Di samping itu, kata Reza, di tengah mulai beroperasinya jalan tol baru dan kebutuhan pendanaan untuk penyelesaian sejumlah konstruksi proyek jalan tol, Jasa Marga mampu menjaga laba bersih pada kuartal I tahun 2021 sebesar Rp 161,84 miliar.

“Total Aset Perseroan tumbuh sebesar 1,51 persen dari kuartal I tahun 2020 yaitu sebesar Rp 105,66 triliun,” jelas Reza.

Kemudian dilaporkan juga bahwa di akhir Januari 2021, Jasa Marga mengoperasikan Jalan Tol Bogor Ring Road (BORR) Seksi 3A (Ruas Simpang Yasmin-Simpang Semplak) sepanjang 2,85 Km sehingga melengkapi Seksi 1 hingga Seksi 2B yang telah beroperasi sebelumnya dari Sentul Selatan hingga Simpang Yasmin.

“Jalan Tol BORR memiliki total panjang 13,3 dengan seksi akhir yaitu seksi 3B Simpang Semplak-Junction Salabenda sepanjang 2 Km, yang ditargetkan akan dibangun pada awal tahun 2023,” tuturnya.

Reza juga melaporkan, dalam rangka HUT ke-43 pada 1 Maret 2021 yang mengusung tema HUT “Semangat Transformasi dan Inovasi Untuk Indonesia Maju”, Jasa Marga berhasil membuktikan upaya-upaya peningkatan pelayanan di tengah pandemi yang merupakan tantangan sekaligus menjadi peluang bagi Perseroan.

Untuk mendukung transformasi, berbagai terobosan solutif dengan memaksimalkan pemanfaatan teknologi pada semua level dan lini bisnis yang dibangun dan dikembangkan oleh Roadster Jasa marga, sebutan untuk para karyawan Jasa Marga Group, secara resmi diluncurkan pada hari jadi Jasa Marga tersebut.

Dua inovasi di bidang operasional, Perseroan meluncurkan aplikasi Travoy 3.0 dan Jasa Marga Toll Road Command Center (JMTC) sebagai wujud nyata komitmen Jasa Marga dalam melakukan continuous improvement dan inovasi di bidang teknologi.

Pengguna jalan dapat mengunduh aplikasi Travoy 3.0 yang berfungsi sebagai asisten digital untuk membuat perjalanan di jalan tol lebih aman dan nyaman dengan fitur daftar tarif tol, panic shake, hingga derek online yang masih terus dikembangkan ke depannya. (git/fin)
Tags :
Kategori :

Terkait