Kroasia=Spanyol Inkonsisten, Prancis Diunggulkan, Ini Jadwal dan Ulasannya

Senin 28-06-2021,17:15 WIB
Reporter : ocean

Radartasik.com, JAKARTA — Pecinta bola tampaknya harus menyiapkan stamina berikut cemilan untuk malam ini. Pasalnya, sejak malam hingga pagi nanti bakal tersaji dua pertandingan Euro 2020 dan dua Copa America 2021.

Di ajang Euro, Kroasia akan bentrok dengan Spanyol di Stadion Parken, Denmark, pada pukul 23:00 WIB. Prancis versus Swiss di Arena Nationala, Rumania, pukul 02:00 WIB.

Sedangkan di ajang Copa America, Bolivia versus Argentina maupun Uruguay versus Paraguay sama-sama berlaga pada pukul 07.00 WIB.

Jadwal Bola Malam Ini

Senin (28/06/2021)
23:00 WIB — Euro 2020 — Kroasia vs Spanyol — Mola TV & RCTI

Selasa (29/06/2021)
02:00 WIB — Euro 2020 — Prancis vs Swiss Euro 2020 Mola TV & RCTI
07:00 WIB — Copa America 2021 — Bolivia vs Argentina — Vidio & Indosiar
07:00 WIB — Copa America 2021 — Uruguay vs Paraguay — Vidio

Kroasia v Denmark 

Kedua tim sedang mencari bentuk permainan terbaiknya usai ditinggal sejumlah pilar senior.

Perlu diketahui, sejauh ini Spanyol masih belum menemukan pengganti yang pas terhadap sosok David Villa.

Penyerang yang ada saat ini yaitu Alvaro Morata dan Gerard Moreno masih kesulitan menunjukkan performa terbaiknya.

Demikian pula Kroasia. Sepeninggal Mario Mandzukic, mereka belum mendapat penggantinya lagi.

Ante Rebic maupun Andrej Kramaric memang terlihat menjanjikan bersama klubnya masing-masing, tetapi belum memberikan sumbangsih gol bagi Kroasia di turnamen ini.

Kedua tim memang tampil tidak konsisten dalam sebulan terakhir.

Kroasia hampir saja tereliminasi dari Euro 2020 setelah hasil buruk dari dua pertandingan mereka di fase grup.

Saat itu Luka Modric dan kolega harus kalah dari Inggris 0-1, dan seri 1-1 lawan Ceko.

Tags :
Kategori :

Terkait