radartasik.com, BANJAR - Seolah tak ada hentinya, dua orang pasien terpapar virus corona atau Covid-19 meninggal dunia saat menjalani perawatan dan isolasi di RSUD Kota Banjar.
Pasien pertama berinisial DK pria berusia 55 tahun warga jalan Gudang kelurahan Hegarsari kecamatan Pataruman meninggal dunia Rabu (23/06/2021) dini hari tadi sekitar pukul 01.42 WIB.
"Iya ada lagi pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia, tadi dini hari," kata
Pelaksana Satgas Penanganan Covid-19 Kota Banjar Rusyono SKM MM kepada radartasik.com.
Dia menjelaskan, pasien dirujuk Jumat (18/06/2021) sekitar pukul 18.55 ke ruang IGD RSUD Kota Banjar akibat penyakit yang dideritanya kambuh atau memiliki komorbid.
Sabtu (19/06/2021) pasien di swab test PCR dan hasilnya terkonfirmasi positif Covid-19. Selanjutnya dirujuk ke ruang IGD 2 sore harinya.
"Kita juga dapat info tadi jelang sholat subuh, dan tim langsung bergerak ke ruang jenazah RSUD Kota Banjar," jelasnya.
Lanjut dia, selang beberapa jam tim kembali mendapatkan informasi ada satu pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia lagi. Hari ini ada dua lagi yang meninggal dunia.
Pasien kedua berinisial AR pria paruh baya berusia 78 tahun warga lingkungan Babakansari kelurahan Pataruman Kecamatan Pataruman meninggal dunia Rabu (23/06/2021) pukul 05.30 WIB.
"Almarhum juga sama ada riwayat penyakit komorbid. Sabtu (19/06/2021) dirujuk ke IGD RSUD Kota Banjar. Lalu Minggu (20/06/21) masuk ruang iso setelah dinyatakan positif Covid-19," jelasnya.
Kata dia, kedua jenazah almarhum dimakamkan di TPU Dipatiukur lingkungan Banjarkolot kelurahan Banjar kecamatan Banjar.
Dengan adanya penambahan pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia, maka kasus kembali bertambah menjadi 50 orang. Dari yang sebelumnya 48 orang.
(anto sugiarto/radartasik.com)