Antony Siap Hijrah ke Arab Saudi? MU Tak Akan Lepas dengan Harga Murah

Antony Siap Hijrah ke Arab Saudi? MU Tak Akan Lepas dengan Harga Murah

Striker Manchester United Antony Matheus dos Santos terbuka pindah ke Liga Pro Arab Saudi.- Instagram@realbetisbalompie-

RADARTASIK.COM – Dikabarkan striker Manchester United Antony Matheus dos Santos terbuka pindah ke Liga Pro Arab Saudi.

Kabar ini muncul di tengah spekulasi masa depan sang pemain asal Brasil yang semakin tidak menentu di Old Trafford.

Dilansir Disway.id, sang agen, Junior Pedroso, menyatakan semua opsi masih dibuka. Termasuk, hijrah ke Timur Tengah.

Antony kini berusia 25 tahun. Dia baru saja menjalani masa peminjaman di Real Betis. Selama setengah musim di Liga Spanyol, performanya cukup menjanjikan.

BACA JUGA: Terminal Indihiang Disiapkan Jadi Pusat Seni, Budaya, dan Ekonomi Kreatif Tasikmalaya

Dia mencetak 9 gol dan 5 assist dalam 26 pertandingan di semua ajang. Angka ini menunjukkan peningkatan dibanding saat berseragam Manchester United.

Real Betis Tak Mampu Permanenkan Antony

Real Betis disebut tertarik mempermanenkan Antony usai masa pinjamannya berakhir. Namun, harga yang dipatok Manchester United dianggap terlalu tinggi.

MU menetapkan nilai £32,5 juta sebagai harga jual sang pemain. Angka tersebut dibuat agar klub tidak mengalami kerugian dalam neraca Profit and Sustainability Rules (PSR) Liga Inggris.

BACA JUGA: Dedi Mulyadi Instruksikan Bupati Tasikmalaya Percepat Perbaikan Jalan, Sekolah, dan Layanan Kesehatan

Dengan harga segitu, Betis dikabarkan mundur dari negosiasi. Namun bukan berarti peminat Antony sepi.

Klub Arab dan Raksasa Eropa Mengintai

Ketertarikan terhadap Antony juga datang dari berbagai penjuru. Beberapa klub besar Eropa seperti Bayer Leverkusen, Bayern Munich, dan Atletico Madrid ikut memantau.

Namun sorotan tertuju pada dua klub top Arab Saudi yang mulai bergerak cepat. Jika bergabung, Antony berpotensi menjadi salah satu pemain dengan gaji tertinggi di dunia.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait